Beranda
Wakil Ketua Pengadilan Negeri Blitar Ibu Dr. Wisnu Widiastuti, S. H., M. Hum, didampingi oleh para Hakim, Panitera, Sekretaris, Para Panmud, dan para Kasubag pada Pengadilan Negeri Blitar mengikuti kegiatan refleksi akhir tahun yang di adakan oleh Mahkama
Bertempat di Ruang Command Center Pengadilan Negeri Blitar, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Blitar Ibu Dr. Wisnu Widiastuti, S. H., M. Hum, didampingi oleh para Hakim, Panitera, Sekretaris, Para Panmud, dan para Kasubag pada Pengadilan Negeri Blitar mengikuti kegiatan refleksi akhir tahun yang di adakan oleh Mahkamah Agung Republik Indonesia.
Kegiatan tersebut dipimpin oleh YM. Prof. Dr. H. Muhammad Syarifuddin, S. H.,M.H.
Refleksi Akhir Tahun merupakan agenda tahunan Mahkamah Agung yang dilaksanakan setiap akhir tahun dalam rangka menyampaikan capaian kinerja yang telah dilakukan oleh Mahkamah Agung selama setahun.
Panitera Muda Pidana Bapak Prawito,S.H. menghadiri acara Press Release Akhir Tahun 2022 dan Pemusnahan Barang Bukti Polres Blitar. Hadir dalam acara tersebut Bupati Blitar HJ. Rini Syarifah, dan perwakilan dari jajaran forkopimda Kabupaten Blitar.
Jum'at, 30 Desember 2022
Bertempat di halaman Kantor Polisi Resort Blitar, Panitera Muda Pidana Bapak Prawito,S.H. menghadiri acara Press Release Akhir Tahun 2022 dan Pemusnahan Barang Bukti Polres Blitar. Hadir dalam acara tersebut Bupati Blitar HJ. Rini Syarifah, dan perwakilan dari jajaran forkopimda Kabupaten Blitar.
Dalam kesempatan ini, telah dimusnahkan sebanyak 2.928 miras berbagai merek dalam perkara-perkara pidana yang telah diputus oleh Pengadilan Negeri Blitar, akan tetapi barang bukti berupa sabu - sabu , obat keras berbahaya disisihkan untuk pemeriksaan Laboratorium guna kepentingan pembuktian persidangan di Pengadilan Negeri Blitar.
Selanjutnya pelaksanaan penandatanganan berita acara oleh Kapolres Blitar, Bupati Blitar, Panmud Pidana Pengadilan Negeri Blitar, perwakilan dari Kodim 0808, dan perwakilan dari BNN.
Ketua Pengadilan Negeri Blitar Bapak Iwan Anggoro Warsita,S.H.,M.Hum. menerima kunjungan Anggota Komisi III DPR RI H. Arteria Dahlan, S.T., S.H., M.H.
Blitar, 29 Desember 2022
Bertempat di Ruang Lobi atas Pengadilan Negeri Blitar, Ketua Pengadilan Negeri Blitar Bapak Iwan Anggoro Warsita,S.H.,M.Hum. menerima kunjungan Anggota Komisi III DPR RI H. Arteria Dahlan, S.T., S.H., M.H.
Kunjungan Kerja ini memiliki tujuan untuk menampung aspirasi masyarakat di berbagai bidang, terutama Komisi III yang membawahi bidang Hak Asasi Manusia (HAM), Hukum dan Keamanan.
Dalam kunjungan tersebut, Arteria Dahlan, S.T., S.H., M.H., memberikan apresiasi kepada Pengadilan Negeri Blitar atas kinerjanya dalam memberikan pelayanan publik kepada masyarakat. H. Arteria Dahlan, S.T., S.H., M.H., juga menyempatkan untuk meninjau beberapa fasilitas yang ada di Pengadilan Negeri Blitar, diantaranya yaitu tempat sterilisasi dokumen, meja PTSP, fasilitas difabel, mini galery dan juga Ruang Sidang yang telah difasilitasi untuk persidangan secara online.
Panitera Muda Pidana Pengadilan Negeri Blitar Bapak Prawito, S.H. mengikuti sekaligus menjadi Narasumber kegiatan Koordinasi Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Blitar dengan Narasumber dari bidang Intelijen Forkopimda dengan Tema "Ilmu Intelijen untuk m
Blitar, 29 Desember 2022,
Bertempat di Ruang Rapat DPRD Kabupaten Blitar, Panitera Muda Pidana Pengadilan Negeri Blitar Bapak Prawito, S.H. mengikuti sekaligus menjadi Narasumber kegiatan Koordinasi Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Blitar dengan Narasumber dari bidang Intelijen Forkopimda dengan Tema "Ilmu Intelijen untuk menunjang tugas anggota dewan di lapangan dalam menyerap Informasi dan Aspirasi di Masyarakat".
Ketua Pengadilan Negeri Blitar Bapak Iwan Anggoro Warsita, S. H.,M.Hum. menyambut hangat kunjungan dari tim yang ditunjuk oleh Badan Litbang Diklat Hukum dan Peradilan Mahkamah Agung R.I untuk melakukan studi banding ke Pengadilan Negeri pemenangan lomba
Bertempat di Ruang Command Center Pengadilan Negeri Blitar, Ketua Pengadilan Negeri Blitar Bapak Iwan Anggoro Warsita, S. H.,M.Hum. menyambut hangat kunjungan dari tim yang ditunjuk oleh Badan Litbang Diklat Hukum dan Peradilan Mahkamah Agung R.I untuk melakukan studi banding ke Pengadilan Negeri pemenangan lomba SIPP dan EIS pada Wilayah Hukum Jawa Timur. Tim tersebut dipimpin oleh Ibu Maulia Martwenty Ine, S.H.,M.H., yang merupakan Ketua Pengadilan Negeri Kediri dan Bapak Amin Imanuel Bureni, S.H.,M.H. yang juga merupakan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Kepanjen.
Pada kesempatan tersebut Ketua Pengadilan Negeri Blitar Bapak Iwan Anggoro Warsita, S.H., M.Hum. didampingi oleh Panitera Bapak Imam Sukardi, S.H.,M.Hum., Panmud Pidana Bapak Prawito, S. H., dan IT Bapak Diyan Widyo Adiyanto,S.T., CCNA., S.H. menyampaikan bahwa, prestasi yang telah diraih merupakan hasil Kerjasama yang baik dan kekompakan yang telah terjalin. Ketua Pengadilan Negeri Blitar Bapak Iwan Anggoro Warsita,S.H.,M.Hum. mengucapkan terimakasih atas kunjungan team ke Pengadilan Negeri Blitar.